5 cara jitu mengecilkan perut - PERNAH memutuskan untuk mengecilkan perut karena ingin memakai pakaian yang lucu? Namun, begitu Anda menjalankan diet, lagi-lagi target yang ditentukan tidak berhasil.
Baca juga:
3 jenis buah paling ampuh menghilangkan jerawat
Tak perlu putus asa, ada beberapa tips untuk Anda untuk mengecilkan perut. Ketahui selengkapnya berikut ini, dilansir dari laman Health, Selasa (6/9/2016).
Ikuti jadwal makan ini
Setidaknya Anda bisa makan camilan yang mengandung protein saat pukul 15.00 - 16.00. Makanan yang dapat dikonsumsi antara lain almond, snack bar yang mengandung protein, atau sepotong keju rendah lemak. Ngemil sesuai dengan jadwal ini dapat menjaga kadar gula darah. Selain itu, makanlah 3 - 4 jam sekali untuk menjaga kadar gula darah Anda.
Konsumsi daging sapi
Apabila Anda memutuskan untuk menghindari gula sama sekali, ada trik lain untuk menjaga tingkat insulin dan glukagon. Glukagon merupakan hormon yang baik untuk mendukung perut rata Anda. Sebagai ganti gula, Anda bisa mengonsumsi lemak sebagai pengganti energi. Di situlah tingkat glukagon terjaga.
Mengunyah dengan benar
Mengunyah secara perlahan hingga makanan halus dapat mencegah perut kembung. Mengunyah makanan terburu-buru dan menelannya berdampak buruk bagi pencernaan, misalnya perut kembung.
Kurangi makanan asin
Perut gendut? Bisa jadi Anda suka mengonsumsi makanan asin. Anda cukup mengonsumsi kurang dari satu sendok teh garam meja setiap harinya. Oh ya, mulailah untuk mengurangi kecap. Kandungan sodium dalam kecap lebih tinggi dari garam meja. Kelebihan sodium bisa menyebabkan Anda kembung dengan cepat.
Lakukan trik ini
Cobalah lakukan diet, kardio, bangun otot, dan latihan abs. Luangkan waktu 60 menit sehat untuk menyiapkan dan menikmati makanan sehat, 20 menit sehari untuk melakukan kardio, 15 menit tiga kali dalam sehari untuk melatih kekuatan, serta 5 menit tiga kali dalam sehari untuk melakukan latihan otot perut. Lakukan keempat hal ini selama seminggu. Lihat perubahannya.
Itulah 5 cara jitu mengecilkan perut semoga bermanfaat